29 Januari 2011

Disebuah perjalanan itu....

Humf... Pagi ini terasa sangat dingin menusuk tulangku.... Maklumlah sekarang aku tinggal disebuah perdesaan disekitar gunung dan hutan lindung. Pengalaman baruku, dan udara disini memang sangat dingin disini, hampir 16 degree setiap hari, hmmm.... kabutpun datang tiap hari, apalagi hujan dan gerimis, mereka tak kalah seringnya menjenggukku,... Humf... sekali lagi ku menghela napas, tanda lelah menghampiri.... Ahh....terlalu cemen jika menyerah sekarang, hayo din lihat lagi apa yang bisa kamu perbuat untuk perusahaan dan timmu disini, itu sedikit menjadi spirit dan tenaga extra setiap lelah menghampiri.
Menjadi 'kuli' disebuah proyek tidaklah mudah, banyak hal yang harus dipahami, terutama tentang bagaimana mengatur sistem dan metode kerjanya. Sebuah tanggungjawab yang harus dikerjakan, hehe,,,, apasih.com, Yang susah disini mengatur orang lain, itu PR besar, dan akupun belum mahir disini, walaupun di'paksakan' ya..ya..ya.. melihat umurku yang masih belia (ahahaha iya tho ;p) persoalan mengatur orang lain gampang-gampang susah (jadi yang mana : gampang atau susah?? ;p) belum juga mengatur diri sendiri ini (ahahaha kapok! ;p). Ok ini PR yang harus diselesaikan, kamu dan kamu, ya cuma kamu! (jadi kayak lagu) uhuhuhu....
Satu lagi (dari roma ;p) yang penting "Right man in the right place" jangan naruh sembarangan orang, itu kunci dari semuanya, kadang sulit juga memperkerjakan orang yang tepat, apalagi yang sangat tepat! Itu susahnya kayak mencari jarum didalam jerami (alamak, ;p).
Lalu seperti dijudul tulisan blog ini : Disebuah perjalanan ini.... ada banyak rintangan, tantangan, dan problema namun ada sukanya juga hehehe be a happy girl in the world and always smile keep cheers and i know you can hahaha kayaknya dulu ada sahabat yang meng-sms-ku begini deh ;p

Ok deh blogger, ntar disambung lagi.... (Geje Post is End ;p)

18 Januari 2011

Anak Indigo

Ga tau nulisnya gimana, tapi indigo adalah suatu sifat berkaitan dengan indera keenam. kira-kira begitu...

Mengenal "anak indigo"

Cara perkenalan ini tak diduga-duga, disuatu malam setelah fitness di ff Cibubur Juntion, saya diajak untuk berkunjung ke rumah seorang 'teman', "Baiklah" ujarku 'toh tidak ada acara selain fitness hari ini'....

Menempuh sekitar 15 menit perjalanan dari CJ kami sampai disebuah rumah minimalis di daerah Cibubur.....

Di depan rumah mungil itu ada mobil vios dan kijang LX berplat TNI AL, ok kami masuk ke rumah setelah seorang anak laki-laki, mengintip dari jendela dan tersenyum (rupanya telah mengenali kami), kami masuk rumah dan duduk di ruang tamu yang rapi itu....

Menunggu sebentar.... Aku sibuk melihat foto-foto keluarga itu, ada beberapa foto keluarga.... Mulai dari foto perkawinan si Tuan rumah dan foto bersama anak-anaknya (lucu2 semuanya)

Hmm..... rumah yang bikin betah berlama-lama.....pikirku.....

Tak lama kemudian seorang anak perempuan muncul, kemudian menyambut kami dengan senyuman, lalu disusul sang ibu keluar menyambut kami.... Teman yang mengajakku kerumah itu telah kenal lama dengan mereka, pantaslah kami disambut dengan ramah.....

Teman yang mengajakku kemudian mengenalkanku dengan mereka.... Disambut hangat perkenalanku, tak lama kemudian temanku itu bertanya beberapa pertanyaan ke anak kecil berambut bob itu.... Dan wow si anak ini memiliki kemampuan indera keenam, ckckck.....
Dia bisa melihat masa depan!! Anak seperti ini tergolong anak indigo, kemampuannya special. Dan tak bisa dinalar, dia dapat menjawab pertanyaan tentang masa lalu dan masa depan!

Allahuakbar, Allah Maha Besar, menciptakan makhluk dengan kemampuan yang beragam....
Pertemuan kami hanya sebatas hitungan menit, lalu kami permisi pulang, tapi rasa takjubku ke anak perempuan itu tak bisa hilang hingga kini..... Wow mungkin lain kali perjumpaan kami, tapi aku ingin tau banyak tentang anak indigo karena dia, sungguh menakjubkan.

Ok sekian bloggers.... CU :)

4 Januari 2011

Tanggal 4 Januari 2011

Tulisan pertama ditahun 2011, ups barusan salah ketik tanggal dijudul diatas, yupz salah ketik tanggal jadi masalah sekarang, penyesuaian 2010 ke 2011 hahaha....

itu aja dulu yaaaa....

ciao....


males banget nulis yak diriku ini :)